Ini 7 Aplikasi Membuat Animasi Terbaik bagi Para Animator

aplikasi membuat animasi

Pernahkan terbesit di pikiranmu bagaimana proses pembuatan animasi pada film-film yang biasanya kita nikmati di layar kaca? Selain berbekal pengalaman dan skill yang mumpuni, para animator di balik film animasi keren juga berbekal aplikasi membuat animasi dengan standar profesional untuk ditayangkan di layar kaca.

Kalau kamu ingin tahu apa saja software yang digunakan oleh animator profesional di balik tayangan-tayangan Studio Ghibli, Universal Studio, Cartoon Network, atau Dreamworks, yuk simak artikel ini sampai habis!

Rekomendasi Aplikasi Membuat Animasi Terbaik

Kalau kamu tertarik untuk mulai membuat animasi, ada beberapa aplikasi membuat animasi terbaik yang dipercaya oleh para animator dalam menciptakan karya uniknya. Apa saja itu? Berikut pembahasannya.

1. Blender

Rekomendasi aplikasi membuat animasi 3D kali ini diawali dengan Blender, perangkat lunak untuk membuat animasi yang dapat digunakan secara gratis. Kalau kamu sudah terjun di dunia animasi, pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi ini.

Melalui aplikasi Blender, kamu bisa menghasilkan animasi 3D dengan tingkat pro. Banyak animator profesional yang mengerjakan pekerjaannya menggunakan aplikasi ini lho Sob. 

Blender memiliki banyak sekali fitur keren dan canggih, seperti tools modeling beragam, rendering menggunakan cycles, alat simulasi kuat, VFX dengan compositor sudah terpasang lengkap, dan masih banyak lagi yang bisa kamu kulik sendiri.

Selain membuat animasi, Blender juga dapat digunakan untuk membuat game 3D, mengedit video tingkat standar, dan scripting juga Sob. Software ini pun dapat kamu gunakan di Windows, Mac maupun Linux.

Cek Konten Lainnya:
Project Management vs Software Development: Apa Sih Bedanya?

Baca juga: 10 Cara Membuat Video Animasi, Mudah Diikuti Oleh Pemula!

2. OpenToonz

Aplikasi membuat animasi di PC berikutnya adalah software yang digunakan oleh studio-studio animasi terkenal seperti Studio Ghibli, Studio Madhouse, Studio Ponoc, dan Kamikaze Douga.  OpenToonz berjenis software open source yang artinya pengguna dapat memodifikasi kode software di dalamnya sehingga sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pengguna. 

Kerennya lagi, OpenToonz merupakan aplikasi membuat animasi gratis dan tidak dipungut biaya apapun terlepas dari penggunaannya yang beraneka macam. Kamu boleh mencobanya kalau sedang ingin belajar menjadi animator profesional, Sob!

3. Toon Boom Harmony

Tidak kalah populer dari kedua animasi di atas, Toon Boom Harmony merupakan aplikasi membuat animasi bergerak yang sering digunakan oleh para animator profesional lho, Sob. Bahkan, Toon Boom Harmony telah mendapatkan predikat sebagai aplikasi pembuat animasi 2D terbaik.

Tampilan interface dari aplikasi membuat animasi yang satu ini juga cukup sederhana dan praktis untuk dipahami, bahkan tergolong ramah bagi pemula. Meski begitu, hasil animasinya bisa jadi “woe” banget ketika berada di tangan animator profesional.

Studio terkenal yang menggunakan Toon Boom Harmony antara lain Cartoon Network, Universal Studio, Dreamworks, Nelvana, Toei Animation Tezuka Production, dan masih banyak lagi yang lainnya, Sob. Tertarik mencobanya?

4. Moho Pro 12

Tahukah kamu bahwa aplikasi membuat animasi terbaik bernama Moho Pro 12 ini adalah software yang digunakan oleh pemenang penghargaan OSCAR, Song of The Sea dan The Breadwinner

Ya, aplikasi ini memang se-keren itu sampai-sampai menghasilkan suatu karya yang mengantarkannya pada kemenangan OSCAR. Moho Pro 12 merupakan aplikasi membuat animasi 2D yang cocok digunakan oleh para profesional.

Cek Konten Lainnya:
Apa itu Chatbot? Cara Kerja, Contoh & Manfaatnya untuk Bisnis

Sistem pembuatan di aplikasi ini mengkombinasikan antara sistem rigging 2D dengan sistem frame-by-frame, yang mana merupakan alat pembuatan animasi tradisional. Pengerjaannya pun lebih cepat dan mudah dilakukan, namun dengan hasil luar biasa.

5. KeyShot

Keyshot adalah aplikasi membuat animasi 3D dan 2D yang bisa kamu pakai secara gratis. Aplikasi ini cukup mudah dan cepat digunakan. KeyShot memiliki keunggulan real-time rendering, maksudnya dapat menghasilkan pekerjaan realistis dengan waktu instan.

Baca juga: 5 Aplikasi Game Developer Terbaik yang Cocok Bagi Pemula

6. FlipaClip

FlipaClip adalah aplikasi membuat animasi di Android yang cukup populer. Kamu bisa membuat animasi dengan tahap frame-by-frame. Jika dibandingkan dengan aplikasi lain, FlipaClip memiliki keunggulan fitur-fitur yang bisa membuat karyamu menjadi lebih kece. Seperti penunjuk waktu animasi, frame setting, onion layer dan sebagainya.

7. Animation Desk

Bukan hanya FlipaClip, Animation Desk juga merupakan salah satu aplikasi membuat animasi di HP yang banyak dipilih oleh para animator. Meski melalui HP, namun aplikasi ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang cocok digunakan oleh tingkat pemula hingga tingkat akhir.

Itu dia rekomendasi 7 aplikasi membuat animasi 3D dan 2D yang bisa kamu kulik untuk menghasilkan karya dengan tingkat profesional. Jika kamu berniat untuk komersialkan hasil animasimu, yuk bikin website dengan nama domain yang bisa kamu pilih sendiri sesuai dengan nama animasi kamu!

Caranya gampang dan tidak perlu repot, cukup gunakan jasa penyedia layanan hosting dan domain di Jagoan Hosting yang merupakan penyedia jasa hosting terbaik se-Indonesia!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
github adalah
Read More
Github Adalah: Pengetian, Fungsi, dan Cara Menggunakannya
Github adalah platform atau layanan web host yang memungkinkan tim developer untuk bekerja bersama secara online. Maksudnya bagaimana?…
agile development method
Read More
Berbagai Metode dalam Agile Development Method
Halo, Sob! Masih ingat kan kalau beberapa waktu lalu Jagoan Hosting pernah membahas tentang Agile Development Method atau…