13 Aplikasi Google yang Bikin Hidupmu Makin Asik!

13-Aplikasi-Seru-Google-min

“Unless your name is Google, stop acting like you know everything”

Sebagai anak muda jaman sekarang, siapa yang ga kenal sama Om Google?. Mustahil banget kalo kamu ga kenal sama raksasa mesin pencari ini, kecuali kalo kamu hidup di Bulan hehe. Mayoritas anak muda mengenal Google sebagai mesin pencari bukan?. Belakangan mulai booming juga aplikasi produktivitas besutan Google, seperti Google Drive, Google Docs, Google Sheet, dll. Selain aplikasi produktivitas yang bikin kerjaan mudah, ternyata ada banyak aplikasi Google juga yang bikin hidupmu makin asik. Jangan ngaku up – to – date, kalo belom tau 13 aplikasi seru dari Google ini!.

1. Tic Tac Toe

1. Tic-Tac-Toe-Games-Google-Asik-Jagoan-Hosting-min

Lagi bosen? coba refresh otakmu dengan main Tic Tac Toe. Cukup ketikkan Tic Tac Toe di kolom search Google, kamu langsung bisa memainkannya versus bot system.

2. Solitaire

2. Solitaire-Games-Google-Asik-Jagoan-Hosting-min

Masih soal game, ada satu lagi game seru yang bisa kamu coba kalo lagi bosen. Yup, masih ingat Solitaire?, salah satu game legendaris Home PC yang booming di tahun 2005. Sekarang, kamu pun bisa memainkannya, cukup dengan mengetik keyword Solitaire di kolom search Google.

3. Say Hello to Allo!

3. Google-Allo-min

Ucapkan selamat datang pada Google Allo, aplikasi messenger dan virtual assistant terbaru besutan Google. Secara garis besar, Allo seperti aplikasi messenger lainnya yang dapat membantumu untuk mengirim pesan, bertukar sticker dan melakukan video call. Hebatnya, Allo juga dilengkapi dengan virtual assistant Google yang dapat membantu mencari apa yang kamu obrolkan. Bahkan, kamu juga bisa melakukan chatting, kemudian bisa dibalas otomatis oleh Google.

4. Jangan sia – sia kan waktumu, gunakan Google Timer

4. Timer-Aplikasi-Google-Asik-Jagoan-Hosting-min

“Time is non – refundable, use it with intention”

Jangan biarkan waktumu terbuang percuma, mulai gunakan Google Timer untuk membantumu bekerja lebih efisien. Cukup ketikkan keyword Timer di search engine Google untuk mulai menggunakannya. Google Timer memiliki dua opsi yaitu sebagai timer untuk menghitung mundur dan stopwatch untuk menghitung maju. Selain itu, jika kamu kepepet kamu bisa menggunakan Google Timer juga sebagai alarm.

5. Jalan – jalan ke luar negeri? pakai Google Translate App

5. Google-Translate-min

Mayoritas dari kita pasti sudah familiar dengan Google Translate, sebagai aplikasi penerjemah teks / bacaan. Selain, dapat untuk menerjemahkan suara, Google Translate App juga dapat menggunakan kamera smartphonemu untuk menerjemahkan teks dari gambar. Semisal kamu sedang berlibur ke luar negeri dan menemukan sebuah papan nama atau penunjuk jalan dengan bahasa asing, kamu dapat memotretnya dan menggunakan Google Translate App untuk menerjemahkannya dalam bahasamu.

6. Tulis To – Do Listmu menggunakan Google Keep

6. Google-Keep-min

Coba Google Keep untuk menulis to – do – list harianmu atau menulis daftar belanja dengan tampilan yang berwarna – warni. Selain itu, di Google Keep juga terdapat fitur reminder yang dapat mengingatkan pekerjaan kita.

7. Bingung mencari font yang catchy? cari saja di Google Font

7. Google-Font-min

Jika kamu adalah seorang graphic designer atau web designer, memilih font yang catchy wajib hukumnya. Coba Google Font untuk mencari font yang catchy dan pastinya free.

8. Lihat dunia dari smartphonemu, lihat  gambar dan streetview dari Google Maps

8. Google-Local-Guide-min

Kamu dapat meng – upload foto ke Google Maps (yang sebelumnya dikenal sebagai Panoramio), yang dapat memungkinkanmu untuk mengintip dunia disekitarmu langsung dari smartphone.

9. Cari tau lagu yang diputar, pake Google Sound Search

9. Google-Sound-Search-Aplikasi-Google-Asik-Jagoan-Hosting-min

Pernah nggak sih?, kamu ada di tempat umum yang sedang memutar sebuah lagu, kemudian ingin tau lagu apa yang sedang diputar? Google Sound Search bisa membantumu!

10. Belajar Digital Marketing langsung dari Om Google

10. Think-With-Google-min

Untukmu yang passionate pada dunia Digital Marketing, kamu bisa belajar dari Think With Google, kamu bisa belajar tentang penelitian terbaru, tren konsuman, dan insight terbaru di dunia marketing.

11. Untukmu penggemar seni, kunjungi Google Art & Culture

11. Google-Art-min

Kunjungi Google Art & Culture untuk mengintip inspiasi seni terkenal dari seluruh dunia, tanpa perlu keluar rumah.

12. Coba aplikasi Quick Draw yang lagi hits!

12. Quick-Draw-Aplikasi-Google-Asik-Jagoan-Hosting-min

Masih tentang seni, coba aplikasi gambar bebas yang ajaib dari Quick Draw. Quick draw sebenarnya merupakan sebuah online game berbasis artificial intelligence yang dikembangkan Google. Dimana pemainnya bisa menggambar bebas, kemudian Google akan menebak dan menyempurnakan gambar dengan seketika.

13. Kamu bisa pergi ke ruang angkasa dengan Google Sky

13. Google-Space-min

Gaperlu jauh – jauh ke ruang angkasa atau jadi astronot untuk bisa lihat planet dan galaksi di ruang angkasa. Cukup buka Google Sky dari PC atau smartphonemu, dan mulai penjelajahan ke ruang angkasa!

Itu dia 13 tools dan aplikasi Google yang bisa bikin hidupmu makin asik!. Kalo masih mau cari yang lebih asik lagi, coba intip domain .COM turun harga disini.

Leave a Comment

You must be logged in to post a comment.