VPS Indonesia: Tips Memilih Server Pribadi Yang Bebas Worry

VPS Indonesia terbaik

VPS Indonesia – Untuk pemilik website yang jumlah visitor-nya masih belum begitu banyak, layanan hosting memang bisa jadi pilihan yang tepat. Namun, biasanya seiring berjalannya waktu jumlah visitor terus meningkat. High peak season semakin sering terjadi. Semakin banyak pengunjung yang menyambangi website kamu. Kalau sudah begini, berarti ini sudah waktunya kamu beralih ke VPS.

Kenapa VPS?

Sebelum kita membahas kenapa kamu perlu beralih ke VPS, kita bahas dulu apa itu VPS. Kamu tau nggak, Sob, VPS itu singkatan dari apa? VPS adalah singkatan dari Virtual Private Server, Sob. Seperti namanya, VPS merupakan server pribadi yang sifatnya virtual karena dikelola oleh software. Karena dikelola untuk masing-masing pengguna, resource server-nya bisa dikelola secara pribadi termasuk konfigurasi yang hanya digunakan dan diaplikasikan untuk server kamu sendiri.

Berbeda dengan layanan hosting yang server-nya berbagi dengan pengguna lain, kamu bisa memiliki server pribadi jika menggunakan VPS. Karena server hosting digunakan bersama-sama dengan pengguna lainnya, maka kapasitasnya jadi lebih terbatas. Maka dari itu, Sob, layanan hosting kurang cocok untuk kamu yang perlu kapasitas penyimpanan yang lebih besar dan memiliki visitor yang membludak.

Sebelum menyimak tips memilih VPS yang paling oke, ada baiknya kalian memahami dulu nih tentang VPS. Biar lebih paham gitu, Sob. Beberapa waktu lalu, Jagoan Hosting sudah sempat membahas tentang Virtual Private Server alias VPS. So, kalau kalian ingin lebih memahami tentang VPS, kalian bisa membaca artikelnya di sini. Baca baik-baik artikelnya dan pahami dulu apa itu VPS. Kalau sudah, kita bisa lanjut ke pembahasan tips memilih VPS untuk kamu.

Cek Konten Lainnya:
7 Penyebab Server Sekolah Mudah Dihack

Tips memilih VPS

VPS Indonesia terbaik jagoan hosting
gambar dari unsplash

Kalau kamu sudah mantab untuk beralih ke VPS, kamu bisa menyimak beberapa tips ini agar VPS yang kamu pilih bisa pas dengan kebutuhan kamu. Berikut beberapa tips memilih VPS yang bebas worry:

  1. Pilih region yang sesuai

Sebenarnya, kamu bisa aja memilih region lainnya. Namun, region Indonesia jauh lebih direkomendasikan untuk kamu yang bisnisnya based in Indonesia. Agar  website kamu bisa berfungsi dengan maksimal, VPS Indonesia bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu.

  1. Pilihlah VPS yang sesuai dengan tujuanmu

VPS bukan hanya akan digunakan sebagai media penyimpanan aja, Sob. Ada banyak fungsi yang dipegang oleh VPS, seperti keamanan dan kecepatan server. Untuk itu, kamu perlu memperhatikan tujuan kamu dan pilihlah VPS yang paling sesuai dengan tujuanmu itu.

  1. Coba pahami kebutuhan visitor

Sebenarnya, keputusan untuk beralih ke VPS Indonesia tidak lain karena untuk memberikan pelayanan yang maksimal untuk visitor. Maka dari itu, kamu harus benar-benar memahami apa yang mereka butuhkan dan carilah VPS Indonesia yang bisa memenuhi kebutuhan tersebut.

  1. Pilih yang terjamin keamanannya

Salah satu fungsi penting dari VPS adalah keamanan yang ditawarkan. Aspek ini harus benar-benar kamu perhatikan, Sob. Carilah penyedia layanan VPS Indonesia yang bisa menjamin keamanan data-data kamu. Contohnya Jagoan Hosting yang sudah memiliki sertifikasi ISO. Bisa dipastikan kalau data-data kamu aman bersama kami.

  1. Perhatikan teknologi yang digunakan oleh penyedia layanan VPS Indonesia

Ini juga nggak kalah penting lho, Sob! Semakin canggih teknologi yang digunakan, semakin oke pelayanan yang bisa kamu nikmati. Kalau Jagoan Hosting sih sudah pasti menggunakan teknologi terkini yang super canggih. Ditambah lagi dengan dukungan para ahli di baliknya. Kamu tinggal terima beres dan merasa puas dengan VPS Indonesia yang ditawarkan.

  1. Cek harganya! Jangan sampai kantongmu bolong tapi hasilnya bodong
Cek Konten Lainnya:
Cari Tahu Fitur Terbaru Android Oreo untuk Kamu yang Ingin Selalu Update

Last but not least, biaya! Jangan sampai kamu tergiur dengan harga murah tapi ternyata kualitas layanannya bikin sebal. Jangan sampai juga kamu terjebak di penyedia layanan VPS Indonesia yang membuat kantongmu bolong tapi hasilnya bodong.

Semoga beberapa informasi tentang VPS dari Jagoan Hosting ini bisa bermanfaat untuk kamu dan bisnismu ya, Sob! Jagoan Hosting, penyedia layanan VPS Indonesia terbaik. Coba cek penawaran kami di sini. Hubungi kami kapanpun kamu mau, kami selalu siap melayani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
remote server
Read More
Remote Server: Fungsi, Cara Kerja, Kelebihan & Kekurangan
Tahukah kamu? Remote server bisa memberikan kemudahan untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas lho! Dengan server jarak jauh, kamu…
VMware
Read More
Apa itu VMware? Fitur, Cara Kerja, dan Kelebihannya
VMware mungkin sudah menjadi istilah yang tidak asing bagi kamu yang akrab dengan dunia IT. Kamu juga mengetahui…