Cara Mengatasi VM Windows Tidak bisa di-ping

Nia Aurora
Latest posts by Nia Aurora (see all)

Pada beberapa kasus, Windows tidak dapat di-ping dari luar jaringan karena fitur firewall-nya memblokir permintaan ICMP (Internet Control Message Protocol). Permintaan ICMP ini diperlukan untuk proses ping, sehingga untuk mengatasi masalah ini, kamu perlu membuka akses ICMP di firewall terlebih dahulu.

 

Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk mengizinkan ICMP di firewall Windows agar perangkat bisa di-ping dari luar jaringan:

 

Step 1: Buka Windows Defender Firewall

  • Cari dan buka Windows Defender Firewall with Advanced Security di menu Start.
  • Di panel sebelah kiri, klik Inbound Rules.

Step 2: Buat Aturan Baru

  • Pada panel sebelah kanan, klik New Rule. Akan muncul prompt baru untuk membuat aturan.

Step 3: Pilih Custom Rule dan klik Next.

Step 4: Pilih Program

  • Pada bagian Program, pilih All Programs dan klik Next.

Step 5: Atur Protokol ICMP

  • Pada bagian Protocol and Ports, pilih ICMPv4 dari daftar protokol.
  • Klik pada tombol Customize di bagian ICMP Settings.

Step 6: Pastikan opsi All ICMP types dipilih. Jika ingin mengizinkan jenis ICMP lain, pilih Specific ICMP types dan tentukan jenis ICMP yang ingin diizinkan, kemudian klik OK.

  • Klik Next untuk melanjutkan.

Step 7: Atur Scope (Jangkauan IP)

  • Di bagian Scope, kamu bisa memilih untuk mengizinkan semua alamat IP dengan memilih Any IP address pada sumber dan tujuan.
  • Jika ingin membatasi hanya pada IP tertentu, input alamat IP terkait pada kotak These IP addresses.
  • Klik Next untuk melanjutkan

Step 8 : Tentukan Aksi yang Diizinkan

  • Pada bagian Action, pilih Allow the connection.
  • Klik Next untuk melanjutkan.

Step 9 : Tentukan Profil Firewall

  • Di bagian Profile, pilih Domain, Private, dan Public (semua profil) agar aturan berlaku untuk semua jenis jaringan.
  • Klik Next.

Step 10: Beri Nama Aturan

  • Beri nama untuk aturan firewall yang baru dibuat, misalnya Rule Allow ICMP.
  • Klik Finish.

Setelah aturan berhasil dibuat, coba lakukan ping ke alamat IP dari perangkat Windows kamu untuk memastikan ICMP telah diizinkan dan firewall tidak lagi memblokir permintaan ping.

Demikian tutorial mengenai Cara Mengatasi VM Windows Tidak bisa di-ping. Kalau Sobat Jagoan masih bingung dengan tutorial di atas, Sobat Jagoan bisa menghubungi admin Jagoan Hosting lewat Live Chat ataupun Open Tiket ya Sob! Semangat Sob!

Apakah artikel ini membantu, Sob?

Berikan rating buat artikel ini!

Rata-rata rating 5 / 5. Dari total vote 1

Pertamax, Sob! Jadilah pertama yang memberi vote artikel ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Related Posts
Tutorial Cara Pantau monitoring Kinerja VPS anda

Hai, Sob! Buat kamu yang udah kepo sama cara pantau monitoring kinerja VPS kamu, yuk ikutin tutorialnya dibawah ini. Tapi, Read more

Tutorial Cara Migrasi File Server Website ke VPS tanpa cpanel

Hai, Sob, kamu suka bingung gimana caranya migrasi file server website ke VPS tanpa cPanel? Yuk, kamu harus banget pantengin Read more

Tutorial Cara Mengamankan Akses ke Layanan VPS Anda

Hai, Sob! Tahukah kamu, Mengamankan akses ke VPS kamu sangat penting tak terkecuali untuk akses dari SSH. Wah, gimana tuh Read more

Tutorial Cara Setting Cpanel atau WHM di VPS Kamu

Tahukah kamu, dengan membeli paket VPS SSD dan Ditambah addon cPanel dan WHM  di Jagoan Hosting, secara otomatis kamu akan mendapatkan Read more